Jumat, 11 Juli 2014

Tinggi Badan dan Pertumbuhan Tulang Rawan

Tinggi badan memang selalu menjadi masalah tersendiri terutama ketika tidak sesuai harapan. Perlu sedikit dijelaskan bahwa pada saat bayi, jumlah tulang kita ada sedikitnya sekitar 300 buah yang lebih banyak terdiri dari tulang rawan. Ketika kita beranjak dewasa, maka tulang rawan ini menjadi tulang-tulang yang kita miliki sekarang. Proses ini disebut dengan osifikasi dan untuk masing-masing tulang memiliki proses berbeda-beda dalam mencapai pertumbuhannya.
Umumnya, pada wanita lebih dahulu mencapai pertumbuhan maksimal yang didapatkan sebelum terjadi menstruasi. Pertumbuhan tulang sendiri baik, tulang lengan dan kaki, biasanya didapatkan maksimal sekitar usia 15-20 tahun. Lebih dari usia itu, biasanya sudah sulit untuk terjadi pertumbuhan tinggi badan lebih lanjut.
Mengenai masalah stretching yang bisa menyebabkan pertumbuhan tulang punggung dan menambah tinggi badan, belum pernah ditemukan teori atau jurnal ilmiah yang mengonfirmasikan hal tersebut. Tetapi memang beberapa kali diulas mengenai densitas atau kepadatan tulang yang berkurang bila melakukan stretching. Untuk hal tersebut, yang masih diragukan apakah benar atau tidak tubuh bertambah tinggi bila hanya denganstretching.
Menyoal pemakaian kalsium sebagai salah satu suplemen, memang sering disarankan. Akan tetapi, bukan berarti bahwa adanya asupan kalsium akan menyebabkan tulang bertumbuh secara cepat. Selain itu, beberapa hal akan berpengaruh dalam pertumbuhan tulang seperti peranan hormon endokrin, mineral lainnya, vitamin D, nutrisi yang cukup, aktivitas fisik , dan banyak faktor lain yang berperan dalam pertumbuhan.  (kompasiana)

BACA JUGA :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar